Pada hari Sabtu, 3 Desember 2022 dilaksanakan Wisuda ke 151. Wisuda periode ini diikuti sebanyak 898 wisudawan dari seluruh fakultas di lingkungan Unud, diantaranya berasal dari tingkat Diploma 1 orang, Profesi 183 orang, Spesialis 60 orang, Sarjana (S1) 547 orang , Magister 84 orang dan Doktor 23 orang. Dengan demikian, dari awal berdirinya Universitas Udayana sampai saat ini sudah memiliki alumni sebanyak 113.204 orang. Dari jumlah wisudawan tersebut yang memperoleh predikat Dengan Pujian atau Cum Laude sebanyak 217 orang. Wisudawan hari ini didominasi oleh kaum Perempuan yang jumlahnya 511 orang sedangkan wisudawan Laki- laki hanya 387 orang. Link Video.